ONLINE HOLIC : Optimise SEO

CARA MENGOPTIMALKAN BLOG AGAR SEO FRIENDLY

1. URL
Nama Domain dibuat sesingkat mungkin, sehingga mesin pencari dan pengunjung dapat berinteraksi dengan website dengan lebih efektif URL yang menjelaskan konten halaman.(Contoh : Http://www.Injeksi.com/Injeksiirit). URL sangat penting untuk SEO, pastikan membuat URL yang mudah diakses google untuk mengindek situs.

2. TITLE
Judul halaman yang paling efektif adalah 10 - 70 karakter termasuk spasi. Pastikan kata kunci terbaik, setiap halaman dibuat mempunyai judul tersendiri (buat judul yang lain dari pada yang lain)

3.META DESKRIPSI
Meta deskripsi sangat penting karena berguna sekali bagaimana halaman ditampilkan dalam mesin pencarian. Untuk efektif optimal deskripsi meta harus antara 70 - 160 karakter. Meta deskripsi harus ringkas dan mengandung kata kunci yang terbaik. Pastikan setiap halaman mempunyai meta deskripsi sendiri.

4.META KEYWORD (kata Kunci)
Meta keyword adalah kata atau frase yang berhubungan dengan konten situs.

5.HEADINGS
Lebih baik apabila halaman menerapkan judul HTML  H1 melalui H3, dan hanya satu H1 pos digunakan. Judul Awal H1 harus memasukan kata kunci terbaik. Menggunakan hanya 1 H1 akan memperkuat SEO.

6. IMAGES (Gambar)
Menambahkan teks ALT untuk gambar, sehingga memudahkan mesin pencari untuk mengenali gambar dan mengindeknya.ALT sangat diperlukan untuk menjelaskan gambar, Teks ALT juga perlu adanya deskripsi agar bisa muncul di google gambar dll.

7. TEKS / HTML Ratio

Website rasio dari teks ke kode HTML diusahakan melebihi dari 15 %. Buat artikel yang banyak dan berkualitas.

8.FRAME
Sulit bagi mesin pencari untuk mengindex halaman yang ada frame yang tidak mengikuti tata letak standar untuk sebuah situs web.Hindari penggunaan frame untuk memaksimalkan halaman web.

9.FLASH
Flash memang baik untuk penampilan halaman web, untuk SEO yang lebih baik tidak menggunakan FLASH.

10.ROBOT.TXT
File ini membatasi aktifitas crawler untuk mesin pencari dan juga menempatkan sitemap xml.

11.XML SITEMAPS
 XML Sitemap dapat memperkuat SEO. Dengan XML Sitemaps mesin pencari dapat mengindex situs lebih akurat.Disarankan mengirimkan sitemap lewat Webmaster Google.

12.LANGUAGE
Penting untuk menentukan bahasa yang digunakan dalam situs.Lebih baik menyatakan kode bahasa di URL.

13.DOCTYPE
Menentukan sebuah DOCTYPE membantu web browser merender konten dengan benar.

14.ENCODING
Pengkodean karakter atau bahasa secara signifikan akan memperkuat SEO.

15.GOOGLE ANALYTIC
Diperlukan untuk memonitor website.

16.MICROFORMAT
Microformat adalah markup yang digunakan untuk struktur data yang sedang dikirim ke mesin pencari lebih efektif.

17.DUBLIN CORE
Dublin Core merupakan serangkaian standar metadata yang menjelaskan konten website.

18.GEO META TAGS
Pencarian BING sering menggunakan Geo Meta Tags.

19.FEEDS
Website meningkatkan visibilitas, saat pelanggan feed diberitahu untuk konten terbaru.

20.FAVICON
Pastikan Favicon mencerminkan website yang kita buat.

Selamat mengoptimalkan blog :)

Deandraluthfy
Cla - 10 , jawa tengah , 57475

Popular posts from this blog

ONLINE HOLIC : Keuntungan Injeksi

ONLINE HOLIC : Kredit